Batam – Atlet Provinsi Kepri, yang lolos untuk bertarung di PON Aceh-Sumut 8-20 September 2024, pada cabang olah raga (Cabor) Muaythai, Hasanul Basri, melakukan persiapan. Untuk saat ini, persiapan dilakukan dengan pelatihan di Batam. Persiapan awal dilakukan, dengan latihan di fasum Perumahan Mutiara Poin, mulai pukul 06.30 sampai 08.00 WIB, Rabu (19/6/2024).
Basri mulai latihan dengan berlari sejauh 3 km untuk pemanasan di seputaran perumahan. Kemudian, dilanjutkan dengan berlari sejauh 30 meter sebanyak 10 kali dengan beban ban mobil yang diikat dengan waktu dibawah 10 detik.
Setelah berlari dilanjut dengan pemukulan ban bekas mobil digantung sebanyak 5 set dengan masing-masing selama 3 menit. Dari satu set ke set berikutnya jeda selama semenit, demikian seterusnya untuk pemukulan sansak dan melatih elbow.
Untuk di fasum mutiara poin lebih pada peningkatan stamina, saya tahan sedangkan di DR. Gym untuk peningkatan daya tahan serta evaluasi kemampuan. Sparring yang dilakukan dengan petinju PPLP untuk membiasakan mendapatkan pukulan keras dengan waktu bertanding selama 5 ronde.
Pelatih (Coach) Hendrik Kotto mengatakan, Hasanul Basri, akan bertarung di kelas 51 kg. Saat ini, yang akan diikuti, peserta belum ada yang sudah punya nama. “Mungkin, yang perlu diantisipasi, provinsi pecahan Papua. Itu, karena mereka tidak ikut Pra PON, karena provinsi baru. Jadi belum tahu kekuatannya,” ungkap Hendrik.
Sementara Menurut Ketua Kelompok II, Buralimar menyampaikan lawan Hasanul Bakri tentu juga melakukan persiapan yang serius. Cabang bela diri pada umumnya diperlukan daya tahan dan mental yang kuat, apalagi dtambah kemampuan yang dimiliki seperti killing power.
“Kita minta agar lebih fokus untuk berlatih. Sehingga nanti, atlet kita dapat mengharumkan nama Kepri,” harap Buralimar.***