Tak Berkategori  

Kades Apresiasi Pembuatan Film Kampanye Covid-19

SERIKUALALOBAM – Kepala Desa (Kades) Busung Rusli MH mengapresiasi kreativitas pemuda di desanya, dalam pembuatan film pendek tentang kampanye pencegahan Covid-19. Film ini disebarluaskan melalui akun media sosial dan digital.

Rusli, Kades Busung mengatakan, kreativitas tersebut tak hanya kemampuan di dunia digital dan kampanye anti Covid-19. Namun, turut mengangkat budaya Melayu yang ada di desanya. Bakat-bakat pemuda ini harus menjadi pemacu bagi pemuda lainnya, untuk berkreativitas sesuai dengan bidangnya masing-masing. Sehingga pemuda desa dapat menjadi ahli di bakatnya dan berhasil di bidang pendidikan.

”Dengan adanya kreativitas pemuda ini juga, menjadi corong desa dan pemerintah untuk bersama mengangkat Bintan dikenal luas. Terutama hal yang positif dan membangun,” kata Rusli, Senin (1/6).

Ia mengatakan, pihaknya yang terlibat langsung dalam kegiatan pemuda di desanya. Rusli berharap, pemuda dapat juga mengembangkan dan mempromosikan Desa Busung di sektor pariwisata yang kini terpuruk akibat Covid-19.

”Kami masih menunggu bagaimana aturan new normal. Jika sudah ada nanti pasti kami akan libatkan pemuda-pemuda, untuk kembali menggalakkan pariwisata, dan terus mengangkat nilainilai budaya dengan karya seni yang menarik,” sebutnya. (aan)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *