Tak Berkategori  

Pedagang Gurun Pasir Busung Diimbau Pakai Masker

SERIKUALALOBAM – Bhabinkamtibnas Desa Busung mengimbau kepada pedagang di wilayah wisata Gurun Pasir Desa Busung, agar memakai masker saat beraktivitas. Hal ini menyusul adanya isu virus Corona dari China (Tiongkok).

Bripka Adi Kurnia, Bhabinkamtibnas Desa Busung mengatakan, berbagai isu yang saat ini ada harus disikapi dengan bijak dan terukur.

”Di objek wisata Gurun Pasir Busung, banyak wisman dari China yang datang. Sehingga harus sama-sama diwaspadai lah,” sebutnya, Kamis (23/1).

Ia mengatakan, selain isu virus Corona, isu keamanan jelang Pilkada juga menjadi perhatian. Termasuk isu keamanan lingkungan atau Kamtibmas.

”Bersama Polsek Bintan Utara juga, kami terus mengawasi berbagai tindak pidana lainnya dan juga tindakan lain yang meresahkan masyarakat,” ucapnya. (aan)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *