Kabar baik bagi masyarakat yang belum sempat melakukan pendaftaran Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) 2019. Pemerintah Kota Tanjungpinang menyatakan memperpanjang masa pendaftaran CPNS 2019.
TANJUNGPINANG – Masa pendaftaran CPNS diperpanjang hingga hari ini, Selasa (26/11) hingga pukul 00.00 WIB.
Masa pendaftaran CPNS awalnya ditutup pada Senin (25/11). Perpanjangan pendaftaran sesuai instruksi dari Badan Kepegawaian Nasional (BKN) RI. Ahmad Nur Fatah, Sekretaris Badan Kepegawaian Pemberdayaan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kota Tanjungpinang menjelaskan, hingga siang kemarin, sudah ada 1.900 pelamar yang masuk ke Pemko Tanjungpinang. Mereka akan bersaing untuk mengisi tiga formasi yang tersedia.
Kuota untuk tenaga pendidikan atau guru hanya 85 orang. Lalu, formasi tenaga kesehatan 16 orang. Dan, terakhir formasi tenaga teknis hanya 15 orang.
Hanya saja, Ahmad Nur Fatah belum bisa menyampaikan berapa banyak dari masing-masing formasi yang sudah dilamar melalui sistem online, belum bisa dipublikasikan. Alasannya, tahapan pendaftaran CPNS 2019 khusus untuk di lingkungan Pemko Tanjungpinang masih berjalan dan perpanjangan oleh BKN RI.
”Alasan BKN RI memperpanjang pendaftaran, karena mereka (BKN) lambat membuka portal pendaftaran CPNS 2019 untuk di lingkungan Pemko Tanjungpinang,” ujarnya, kemarin.
Jadi, kata pihaknya belum bisa memastikan berapa banyak yang mendaftar, baik di formasi kesehatan, formasi pendidikan dan formasi teknis. Setelah selesai pendaftaran nanti, panitia dari BKN RI akan mengecek keabsahan berkas administrasi milik pelamar.
Dari situ, pasti ada pelamar yang lulus dan tidak lulus administrasi pendaftaran secara online akan ketahuan.
”Tanggal 27 November 2019, baru kita bisa tahu, berapa banyak yang lulus dari administrasi tersebut. Berapa yang melamar di formasi kesehatan, formasi pendidikan dan formasi teknis,” sebut dia.
Sebelumnya, Wakil Ketua I DPRD Kota Tanjungpinang Ade Angga berharap supaya masyarakat yang mengikuti tes CPNS khusus warga Tanjungpinang, mulai sekarang terus mempersiapkan diri. Tes CPNS sistem online, tidak ada yang bisa membantu kalau bukan selain diri sendiri.
”Penerimaan transparan dan dalam waktu beberapa menit setelah mengerjakan soal, sudah tahu lulus atau tidak. Jadi, mulai mempersiapkan diri dengan baik,” harapnya.
Politisi Golkar ini juga minta supaya pada saat pelaksanaan tes CPNS, agar listrik dan jaringan internet tidak bermasalah atau problem, sehingga kosentrasi peserta terganggu. Karena saat ini sedang musim hujan.
”Saat tes CPNS, listrik dan jaringan internet jangan sampai terganggu,” harapnya. (ANDRI -ABAS)