BATAM – Pemerintah Pusat melantik pejabat baru dilingkungan Badan Pengusahaan (BP) Batam. Dipimpin Wali Kota Batam, HM Rudi sebagai Ex Officio, dibantu Wakil Kepala BP dan empat deputi. Nama-nama Wakil Kepala BP dan empat deputi itu diputuskan melalui rapat Dewan Kawasan (DK) Batam.
Sekda Kota Batam, Jefridin, Jumat (27/9) mengungkapkan informasi terkait pejabat BP Batam yang baru, di bawah kepemimpinan Ketua BP Batam Ex Officio Wali Kota Batam, HM Rudi. “Sudah dilantik,” ungkap Jefridin sambil mengirim foto pelantikan.
Terkait nama-nama yang dilantik, disampaikan, HM Rudi akan dibantu Wakil Kepala BP Batam, Purwiyanto, yang saat ini menjadi Deputi BP Batam. Mereka juga akan dibantu Wahjoe Triwidijo Koentjoro, sebagai Anggota Bidang Administrasi dan Keuangan, Sudirman Saad, sebagai, sebagai Anggota Bidang Pengelolaan Kawasan dan Investasi dan Shahril Japarin, sebagai Anggota Bidang Pengusahaan.
Hal itu juga dibenarkan tim teknis DK BP Batam, Syamsul Bahrum, jika penentuan sudah dilakukan. Usai penentuan, DK juga langsung melakukan pelantikan. “Nanti ya. Sudah ditentukan Wakil Kepala BP dan empat deputi. Ini mau langsung pelantikan. Nanti habis pelantikan saja ya,” ungkap Syamsul Bahrum.
Pernyataan senada disampaikan tim teknis dari DPRD Kepri, Taba Iskandar. Disampaikan jika pelantikan dilakukan langsung usai penentuan. “Wakil dan deputi sudah. Deputinya ada dari Dirjen Kemenkeu dan Dewan KEK Nasional,” beber Taba.
Kabag Humas Pemko Batam Efriyus menyampaikan rencana serah terima jabatan Kepala BP Batam, dari Edy Putra Irawadi kepada Wali Kota Batam, HM Rudi, hari ini, Sabtu (28/9). Dilaksanakan di Balairung Sari Lantai 3 Gedung Bida Utama Kantor BP Batam.(mbb)