Tak Berkategori  

Pengusaha Asal Tiongkok Lirik Potensi Investasi

LINGGA- Potensi alam yang dimiliki Kabupaten Lingga mendapat perhatian dari beberapa pengusaha asal negeri Tiongkok yang bergabung dalam Cables Association by Chinese (CSC) untuk berinvestasi.

Membuktikan potensi tersebut, perwakilan CSC datang ke Kabupaten Lingga untuk melakukan peninjauan dan pemantauan lapangan.

”Mereka tertarik berinvestasi dan kita sangat menyambut baik hal tersebut, tadi langsung kita ajak mereka melihat dari dekat potensi-potensi yang kita miliki di Kabupaten Lingga ini,” kata Alias Wello disela-sela peerjalanan menemani para investor memantau langsung potensi di Desa Marok Kecil, Kecamatan Singkep Selatan, Minggu (22/9). Dikatakannya, rombongan dari Tiongkok tersebut tertarik dengan pengelolaan industri dan juga budidaya udang.

Pemaparan disampaikan Dr Romi Novriadi dalam Bahasa Inggris dan diterjemahkan ke Bahasa Mandarin, beberapa diantara mereka langsung menyatakan minatnya.

”Setelah kita ajak keliling tadi, mereka tertarik dengan mendirikan sejumlah industri serta sejumlah peluang usaha yang lainya,” imbuh Alias Wello.

Ia juga optimis dan memastikan tidak ada hambatan terkait dengan rencana investasi tersebut.  Pantauan di lapangan respon para pengusaha Tingkok seperti di dalam dialog-dialog saat kunjungan ke sejumlah tempat, mereka sangat antusias dan akan segera menindak lanjuti dalam waktu yang cepat.

”Hasil dari pertemuan ini akan ditindak lanjuti dan dituangkan dalam konsep MoU antara pihak-pihak,” imbuhnya. (tir)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *